HomePERISTIWAIkuti Pradiskar Menwa, Tiga Mahasiswa Unnes Hilang Terseret Arus

Ikuti Pradiskar Menwa, Tiga Mahasiswa Unnes Hilang Terseret Arus

Ilustrasi Mahasisswa Unnes Terseret Arus, gbr,via/okezone.com

RUBRIK, SEMARANG – Tiga dari 29 mahasiswa terseret arus sungai Segoro saat mengikuti Prapendidikan dasar (pradiksar) Resimen Mahasiswa (Menwa) di Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang. Mereka dikabarkan hilang pada Minggu (9/10/2016) sekitar 15.10.

Ketiganya adalah Dian Chandra (17 tahun), Kurnia Dwi (17), dan Aditya Rafalino (17), merupakan mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Negeri Semarang (Unnes).

Dilansir dari rubrika.co.id, ketika kegiatan berlangsung hujan turun di wilayah Gunung Ungaran dan membuat debit air meningkat drastis sejak Minggu siang.

Sampai saat ini pencarian ketiga mahasiswa tengah dilakukan oleh pihak Basarnas kantor SAR Semarang.

“Kita sudah kirim tim SAR untuk membantu menemukan mahasiswa yang dikabarkan hilang ini,” kata Kepala Basarnas kantor SAR Semarang, Agus Haryono melalui sambungan telepon.(*)

 

Foto PRT Ini Menuai
Ini Keputusan DPRD:
Rate This Article:
NO COMMENTS

LEAVE A COMMENT