HomeBERITA LAMPUNGLAMPUNG TENGAHSD Muhamadiyah Seputihmataram Melanggang ke Tingkat Kabupaten Lomba LCC

SD Muhamadiyah Seputihmataram Melanggang ke Tingkat Kabupaten Lomba LCC

#Pelajar SD Berprestasi, #SD Seputihmataram juara LCC, #

RUBRIK, LAMTENG -Sekolah Dasar (SD) Muhamadiyah Seputihmataram, Kabupaten Lampung Tengah meraih juara 1 Loba Cerdas Cermat (LCC) tingkat kecamatan dengan meraih point sebanyak 1.300, pada Sabtu (15/10/2022) di UPTD Pendidikan Seputihmataram.

Dengan demikian Sekola Dasar yang baru berdiri lima tahun terakhir ini bakal mewakili Kecamatan Seputihmataram dalam lomba LCC di tingkat Kabupaten pada 24 Oktober 2022 mendatang di SD N 1 Pocowati. Untuk yang di perlombakan bidang mata pelajaran, Bahasa Indonesia, PPKN, IPA, IPS dan Matematika serta Bahasa Inggris.

“Alhamdulillah, prestasi yang kami rain ini merupakan suatu kebanggan bagi kami, bisa meraih juara 1 tingkat kecamatan. Ini merupakan kali pertamanya sekolah kami berkesempatan mengikuti LCC setelah menginjak tahun kelima sekolah kami berdiri,” kata Kepala SD Muhamadiyah Seputihmataram, Eis Sumiyati.

Ia berharap, prestasi yang kini di raih menjadi awal yang baik untuk kedepan meraih prestasi yang lebih tinggi pada perlombaan-perlombaan lainya yang akan datang.

“Semoga jadi awal sekolah kami bisa meraih prestasi-prestasi yang lebih tinggi lagi untuk kedepanya,” imbuhnya.

Dalam waktu yang singkat, pihanya beserta dewan guru dan orang tua wali murid akan melakukan persiapan semaksimal mungkin guna menghadapi perlombaan di tingkat kabupaten.

“Kami akan melakukan optimalisasi waktu belajar dan memperbaiki apa yang belum dikuasai siswa saat LCC tingkat kecamatan. Kami akan meperbanyak latihan soal dan pembagian tugas belajar untuk tim yang berlomba, sehinga dapat saling melengkapi dalam pemecahan soal,” paparnya.

Sekedar di ketahui, dalam LCC tingkat Kecamatan Seputihmataram di ikuti oleh enam regu dari enam inti yang ada di kecamatan setempat. (*)

Sedang Asik Judi Slo
Buntut Penyebaran Vi
Rate This Article:
NO COMMENTS

LEAVE A COMMENT