Walikota Dan Ketua DPRD Berikan Penghargaan, Inilah Para Pemenang Lomba Sekolah Sehat UKS Tingkat Kota Metro

RUBRIK, METRO – Walikota Metro Achmad Pairin memimpin upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, sekaligus Bhakti Kesatuan Gerak PKK-KB-Kesehatan, dan Penyerahan Piagam dan Hadiah Pemenang Lomba Sekolah Sehat-Usaha Kesehatan Sekolah (LSS-UKS) Tingkat Kota Metro Tahun 2016, Senin (3/10/2016).
Dalam kesempatan ini, Walikota Metro didampingi Ketua DPRD Anna Morinda serta sejumlah pejabat menyerahkan piagam dan hadiah pemenang Lomba LSS-UKS Tingkat Kota Metro tahun 2016, sekaligus pelepasan balon sebagai simbol Pemantapan Bhakti Kesrak PKK KB-Kes Kota Metro tahun 2016, dan pelepasan balon sebagai simbol HUT ke-61 Polantas Polres Metro Tahun 2016.
Adapun para pemenang LSS-UKS adalah: untuk tingkat TK, juara I diraih oleh TK Tiara Persada Metro Utara, Juara II TK Kartika II Metro Pusat, Juara III TK PKK Yosodadi Metro Timur. Kemudian untuk tingkat SD, Juara I diraih oleh SDN 4 Metro Timur, Juara II SDN 7 Metro Pusat, dan Juara III SDN 6 Metro Utara.
Selanjutnya untuk tingkat SMP, Juara I diraih oleh SMPN 4 Metro, Juara II SMPN 3 Metro, dan Juara III diraih oleh SMP IT Metro Utara. Sedangkan pemenang lomba tingkat SMA/SMK, Juara I diraih oleh SMAN 3 Metro dan Juara II SMAN 4 Metro.
Masing-masing pemenang Juara I di setiap tingkatan akan mendapat pembinaan guna mengikuti Lomba Sekolah Sehat Usaha Kesehatan Sekolah Tingkat Provinsi Lampung.
“Selamat dan sukses kepada para kepala sekolah dan jajarannya yang berprestasi pada Lomba LSS-UKS tahun 2016 tersebut. Saya berharap penghargaan dan prestasi yang telah diperoleh ini kiranya dapat dipertahankan dan ditingkatkan lagi di masa yang akan datang,” ungkap Pairin.(*)