RUBRIK, METRO – Sejumlah Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Kota Metro berunjuk rasa menuntut keadilan bagi rakyat terkait naikanya harga BBM dan pengawasan DPRD kepada pihak Eksekutif.
Demo Mahasiswa yang dipusatkan di Tugu Pena Kota Metro merambat ke Gedung DPRD Kota Metro.
Ratusan Mahasiswa yang melakukan long march di seputar Kota Metro tersebut meneriakan keadilan untuk rakyat, sambil membawa sepanduk beragam tulisan protes terhadap pemerintah.
Koordinator aksi demo Mahasiswa Amanda Wijaya di depan gedung DPRD menyerukan bahawa pihak legislatif harus serius dalam meantau kebjakan Eksekutif.
Amanda menyampaikan bahwa Legislatif telah gagal dalam melakukan pengawasan terhadap Eksekutif.
Ketua DPRD Kota Metro Tondi Nasution didampingi Wakil Ketua Basuki dan beberapa anggota DPRD saat menemui Mahasisawa yang berunjuk rasa menyampaikan bahwa dia dan anggotanya akan mendukung gerakan Mahasiswa dalam mencari keadilan rakyat.(Red)