RUBRIK, METRO – Per awal Desember 2021 jumlah penderita demam berdarah dengue (DBD) yang dirawat di RSUD Ahmad Yani tercatat sebanyak 60 pasien.
Wali Kota Metro Wahdi Sirajudin meminta masyarakat mewaspadai tren peningkatan kasus DBD memasuki musim penghujan ini.
Warga diimbau dapat mengenali karakteristik dan ciri serangan penyakit DBD yang disebabkan gigitan nyamuk Aedes Aegypti tersebut.
Warga diminta tak khawatir namun tetap waspada terhadap serangan nyamuk Aedes Aegypti yang biasa menggigit pada pagi menjelang sore hari.
Wahdi menyebut mencegah lebih baik dari pada mengobati, masyarakat harus rutin melakukan 3M Plus sebagai langkah pencegahan karena langkah Fogging hanya membantu membunuh jentik nyamuk.(Red)