HomeBERITA LAMPUNGMETRODosen FSRD Universitas Tarumanegara Sebut Karya Dihasilkan 1 Persen Bakat, 99 Persen Kerja Keras

Dosen FSRD Universitas Tarumanegara Sebut Karya Dihasilkan 1 Persen Bakat, 99 Persen Kerja Keras

Seni Rupa Kota Metro,#Info Seni kota Metro,#Dewan Seni Kota Metro
#Bincang Seni Rupa Metro,dosen Untar Ke Metro,#Untjok Solihin,Ketua Dewan Kesenian Metro,#Ketua DKM

RUBRIK,METRO  – Ketua Dewan Kesenian Metro (DKM) Utjok Solihin dan penggiat seni rupa Kota Metro

Dewan Kesenian Metro (DKM) menggelar bincang seni bertajuk Ide, Material, Dan Jaringan Seni Rupa di Sekretariat DKM setempat, Minggu (13/8/2023).

Bincang seni yang menghadirkan narasumber Dosen Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) Universitas Tarumanegara,  Nashir Setiawan dijadwalkan berlangsung 13 hingga 14 Agustus 2023.
Dosen FSRD itu berbagi tips dan teknik melukis dengan karakter yang mampu diterjemahkan lewat karya seni yang dibuat.
Dia juga mempraktikan cara melukis yang dihasilkan dari sejumlah alat dan media gambar. Menurutnya, karya seni merupakan repsentasi yang tercipta dengan adanya kemauan si empunya karya.
Nashir tidak menampik bakat memaksimalkan hasil yang diperoleh. Namun, tekad dan kemauan belajar memiliki peranan penting untuk mengasah keterampilan melukis.
“Beberapa pendapat kalau misalnya sebuah karya itu mungkin 1 persen bakat, 99 kerja keras. Jadi, kalaupun bakat tidak pernah ditempa, dilatih lagi, mungkin sudah terpendam. Intinya orang yang berminat, mau belajar, tekun pasti akan ada perubahan,” katanya.
Sementara, Ketua DKM, Solihin menyebut bincang seni menjadi program yang diinisiasi Komite Seni Rupa untuk mempertahankan eksistensi sekaligus mendorong ekosistem seni di Kota Metro.
Hasil bincang seni, imbuhnya, bakal berlanjut dengan kegiatan yang dikemas “Gelar Sketsa” dengan menggandeng sejumlah pegiat komunitas seni.
“Kita dan kawan-kawan sepakat, besok (Senin, red) akan menggelar seni lukis sketsa di Taman Merdeka Metro sebagai upaya mengkampanyekan geliat seni rupa di tengah masyarakat,” tandasnya. (an)
DKM, Komite Seni Rup
Di momen Kemerdekaan
Rate This Article:
NO COMMENTS

LEAVE A COMMENT