HomeBERITA LAMPUNGMETROAnggota DPRD Ini Ingin Metro Luncurkan Masjid Percontohan

Anggota DPRD Ini Ingin Metro Luncurkan Masjid Percontohan

anggota DPRD Metro, Politisi PKS, Berita Lampung Metro, Kabar Lampung, Kabar Metro, Kota Pendidikan

RUBRIK, KOTA METRO – Komisi I DPRD Kota Metro mendorong pemerintah setempat untuk mengembangkan masjid sebagai pusat pendidikan non formal. Seperti halnya yang diutarakan oleh sekretaris Komisi I DPRD Metro Nasrianto Effendi, dirinya berhap pemerintah dapat menambah fasilitas untuk mendukung fungsi masjid untuk belajar selain tempat ibadah, dengan harapan Kota Metro bisa mempunyai Masjid yang bisa menjadi percontohan bagi warga luar Metro.

Bahkan Nasrianto Effendi, mengusulkan masjid terbesar di Kota Metro yakni Masjid Taqwa dan Masjid Ganjar Agung bisa menjadi awal masjid percontohan, dengan harapan untuk mendukung pemerintah dalam mewujudkan program pendidikan di Kota Metro.

politisi partai PKS ini berhap pemerintah dapat memberi perhatian khusus bagi masjid dengan penambahan fasilitas tempat ibadah tersebut.

pemerintah juga diminta mengadopsi sistem pengelolaan masjid di berbagai daerah untuk pencanangan masjid percontohan di Kota Metro ,langkah ini dilakukan untuk menghidupkan kembali kegiatan positif di masjid dengan memberdayakan sumber daya pemuda sehingga mampu menimbulkan multiefek bagi pembangunan di Kota Metro.” Ada Masjid percontohan di Kota Metro,jadi kalau orang ingin melihat Masjid percontohan,ini lho di Metro ada yang bagus,”papar Nasrianto Effendy

Metro Harus Beri Kon
Genjot PAD, Dispenda
Rate This Article:
NO COMMENTS

LEAVE A COMMENT