RUBRIK, METRO – Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Metro melakukan penjaringan calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) 2022 dengan menyambangi sejumlah SMA sederajat.
Panitia seleksi bidang pemuda dan olahraga menggandeng Purna Paskibraka Indonesia (PPI) berencana melakukan seleksi selama 12 hari.
Seleksi dilakukan untuk menjaring putra-putri terbaik dari 33 SMA sederajat yang ada di Kota setempat.
Peserta akan melalui tahapan seleksi ketat sebelum mengikuti proses latihan dan karantina.
Paskibraka terpilih bertugas mengibarian duplikat bendera pusaka pada peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia mendatang.(Red)